ALL LOGO

ALL LOGO

Senin, 26 Maret 2012

PROPOSAL KEGIATAN CAMPING PENDIDIKAN DASAR ( CPD )


PROPOSAL KEGIATAN CAMPING PENDIDIKAN DASAR ( CPD )

A. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Pendidikan yang diselenggarakan oleh Gerakan Pramuka merupakan pendidikan non formal yang dilakukan dalam bentuk kegiatan yang menarik di kalangan anak dan pemuda, yang pada hakekatnya merupakan kegiatan dari mereka dan di pimpin sendiri oleh mereka, dengan pengawasan dan tanggung jawab orang dewasa atau para Pembina Pramuka.

Tugas Pembina mengusahakan agar kegiatan-kegiatan yang dibuat, dilaksanakan dengan banyak praktek, dan disesuaikan dengan perkembangan rohani dan jasmani anak dan pemuda sehingga tidak membosankan.

Dan juga bahwa akhir-akhir ini kegiatan pramuka di gugus depan cenderung membosankan dan banyak kegiatan yang di laksanakan dengan metode Class room, hal itu sangat tidak sesuai dengan Scout Spirit yang di bawa oleh Baden Powell.

2. Dasar pemikiran

a. Anggaran Dasar Gerakan Pramuka
b. Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka
c. Program Kerja Kwartir Cabang Kota Cimahi
d. Rapat Pengurus Penggalang Tanggal 02 Februari 2012

3. Maksud Dan tujuan

a. Memberikan pengalaman kegiatan kepada peserta didik di tingkat Gugus Depan
b. Merealisasikan Program Gugus Depan
c. Mengevaluasi hasil kegiatan Pramuka di Gugus Depan

4. Sasaran

Sasaran yang ingin dicapai adalah menggairahkan kembali kegiatan Pramuka di Gugus Depan ……………………………

B. KHUSUS

1. Nama Kegiatan

Nama Kegiatan ini adalah ” Camping Pendidikan Dasar ” disingkat CPD , Gugus Depan SMP Pancasila 5 Slogohimo

2. Tema

”Sosialisasi Lingkungan hidup dalam gerakan Pramuka di Lapangan Sedayu”


3. Waktu dan Tempat

Hari                 : Sabtu,
Tanggal           : 30 Maret 2012
Tempat            : Lapangan Sedayu

4. Bentuk Kegiatan

Kegiatan yang dikemas dalam Acara ini adalah siswa akan lebih mengenal alam secara langsung. Disamping itu kegiatan ini lebih dititik beratkan kepada kemandirian siswa.

5. Peserta

Peserta adalah seluruh anggota Penggalang yang berdomisili di Gugus Depan sekolah SMP Pancasila 5 Slogohimo Syarat peserta kegiatan tersebut adalah :
a. Menyerahkan surat izin dari Orang Tua
b. Membawa perlengkapan kebutuhan masing-masing
c. Mau mentaati tata tertib kegiatan

7. Penyelenggara

Pelindung dan Penasehat                    : Sukidi
Penanggung Jawab                             : Sunarno
Ketua Pelaksana                                  : Agus
Sekertaris                                            : Agung
Bendahara                                           : Gayus
Seksi-Seksi      :
1. Seksi Publikasi                                : Heri
2. Seksi Dekorasi                                : Tomin
3. Seksi Acara                                     : Kasto
4. Seksi Usaha                                     : Karmo
5. Seksi Komunikasi                           : Sutiyo
6. Seksi Perlengkapan/tempat             : Marijo

8. Jadwal Acara

07.00-08.00       Persiapan dan pengecekan barang
08.00-09.00       Berangkat menuju lokasi
09.00-10.00       Pendirian tenda
10.00-11.00       Pengujian SKU
11.00-12.00       Pembuatan DU
12.00-13.00       Soliskan
13.00-15.00       Wade Games
15.00-16.00       Soliskan
16.00-17.00       Pengujian SKU
17.00-18.00       Permainan
18.00-20.00      Soliskan + Keagamaan
20.00-22.00      Api Unggun + Permainan
22.00-02.00      Tidur
02.00-04.00      Jurit malam
04.00-05.00       Shalat Subuh
05.00-06.00      Olah Raga
06.00-07.30      Istirahat + Makan
07.30-08.30      Cerdas Cermat dan Hasta Karya
08.30-09.30      Persiapan Pulang
09.30-10.00      Kembali kesekolah

A. Penanggung Jawab
a. Menjadi penanggung jawab kepada instansi Terkait dan Kwatir cabang kota Wonogiri.
b. Memberi dukungan dengan mendorong para mabigus untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan Taman Pramuka Taman Kami.

B. Ketua Pelaksana
a. Mengatur dan menggerakan semua sistem yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan.
b. Mengawasi semua sistem agar tidak terjadi penyimpangan dalam kegiatan.
c. Melakukan hubungan dengan instansi atau pihak swasta guna memperlancar jalannya kegiatan.
d. Dalam melaksakan tugasnya dibantu oleh Wakil Ketua.
e. Para waka bertanggung jawab kepada Kwatir Ranting.

C. Sekretaris :
a. Membantu ketua dalam mengatur dan menggerakkan semua sistem yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan khususnya masalah surat menyurat dan kesekretariatan.
b. Dalam melaksanakan tugasnya sekretaris melakukan koordinator dengan bendahara dan bidang – bidang lain dalam kepanitiaan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua pelaksana.

D. Bendahara
a. Membantu Ketua dalam Mengatur dan menggerakkan semua sistem yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan khususnya masalah keuangan dan pembiayaan kegiatan.
b. Dalam melaksanakan tugasnya bendahara melakukan melakukan koordinator dengan bendahara dan bidang – bidang lain dalam kepanitiaan.
c. Berfungsi sebagai dana, berupa usaha untuk mencari sumber dana lainnya agar dapat mendukung jalannya kegiatan.
d. Bertanggung jawab kepada Ketua pelaksana.

Bidang I ; Kegiatan
E. Ketua Bidang Kegiatan
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan dan acara. Dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya ketua bidang dibantu oleh seksi – seksi yang berada di bawahnya serta melakukan koordinasi dengan bidang lain.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Pelaksana.

F. Giat Penegak, Pandega, Pembina, Mabigus, dan mabisa.
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan Penegak, Pandega, Pembina, Mabigus, & Mabisa dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh bidang lain serta melakukan koordinasi dengan bidang Sarpen dan Keprotokolan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Kegiatan.

G. Giat Penggalang
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan Penggalang dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh bidang lain serta melakukan koordinasi dengan bidang Sarpen dan Keprotokolan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Kegiatan.

Bidang II ; Sarana Pendukung
H. Ketua Bidang Sarpen.
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan Sarana Pendukung Kegiatan dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya ketua bidang dibantu oleh seksi – seksi yang berada di bawahnya serta melakukan koordinasi dengan bidang lain.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Kegiatan.



I. Seksi Keamanan
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan Keamanan Kegiatan. dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya Seksi Keamanan dibantu oleh seksi – seksi yang berada di bawahnya serta melakukan koordinasi dengan bidang lain.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Kegiatan.

J. Seksi Perlengkapan
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan Perlengkapan Kegiatan. dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya Seksi Perlengkapan dibantu oleh seksi – seksi yang berada di bawahnya serta melakukan koordinasi dengan bidang lain.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Kegiatan.

K. Seksi Kebersihan dan Air
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan kebersihan dan pengadaan air. dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh bidang lain serta melakukan koordinasi dengan bidang Kegiatan dan Keprotokolan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Sarpen.

L. Seksi Konsumsi
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan Konsumsi Kegiatan. dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh bidang lain serta melakukan koordinasi dengan bidang Kegiatan dan Keprotokolan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Sarpen.

M. Seksi Kesehatan
a. Mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan Kesehatan Kegiatan. dengan menjalankan semua sistem agar dapat berjalan dengan lancar.
b. Dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh bidang lain serta melakukan koordinasi dengan bidang Kegiatan dan Keprotokolan.
c. Bertanggung jawab kepada Ketua Bidang Sarpen.

PENUTUP

Demikian Proposal kegiatan Camping Pendidikan Dasar ( CPD ) Tahun 2012 kami buat, dengan harapan kegiatan ini akan berjalan dengan baik dan tanpa halangan apapun.

Kamipun mohon maaf apabila ada kesalahan dalam pembuatan proposal ini , dan kami sangat mengharapkan apabila ada masukan dari pihak manapun untuk kegiatan berikutnya kedepan.

Atas Perhatiannya Kami Ucapkan Terimakasih.

Slogohimo, ………….

Ketua Pelaksana :                                                                                 Sekertaris :



     SUKIDI                                                                                               DIAN

Mengetahui/Menyetujui:

Kepala Sekolah                                                                            Pembina Gudep
Selaku Mabigus



SUNARNO                                                                      BAMBANG GENTHOLET